Laman

Saturday 9 June 2012

belajar bahasa pemrograman PHP

ok setelah kemaren kita membahas tentang bahasa C dan pascal sedikit,,kini kita coba buat belajar php, katanya bahasa php adalah bahasa pemrograman yang paling ngetrend atau yang paling banyak diminati orang.
kalau kalian sudah mengenal bahasa php berarti kalian sudah punya aplikasinya donk juga mungkin sudah kalian install dan sudah sering
kalian gunakan. tapi eeeeeeet, jangan kuwatir buat kalian yang  baru pemula. bagi kalian yang baru ingin belajar bahasa pemrograman php, tenang aja, karena kali ini kita akan memulai belajar bahasa pemrograman php ini dari awal dan dari dasar karena saya juga pun baru belajar dasar-dasaarnya saja, oleh karena itu saya ingin berbagi ilmu yang saya dapat maka mari kita belajar bersama. ok

pertama-tama kita instal dulu ya aplikasi yang biasa atau yang paling terkenal di pakai buat bahasa php yaitu adobe dreamweaver, kalian bisa download atau minta temen kalian yang udah punya,nanti bisa langsung kalian install,tidak ketinggalan jangan lupa juga install xamp agar kita bisa masuk internet dan mengolah database kita nanti dengan cara ofline pun kita bisa nanti kita bisa masuk localhost,jadi gak usah masuk internet yang berbayar itu,tapi cukup internet kecil atau jaringan kecil dengan komputer kita sendiri,

ok pertama-tama kita pastikan program xamp kita sudah aktif kita buka program xamp kita yang sudah kita install untuk memastikannya













seperti gambar di atas mysql sudah running,jadi kita sudah siap untuk memulai belajar bahasa php kita, selanjutnya kita buka program adobe dreamweaver kita










seperti tampilan di atas itu, pertama-tama kita buat site dulu untuk menyimpan file-file php yang akan kita simpan nantinya kalau kita sudah membuatnya nanti, yaitu pilih menu site-new site, nah setelah itu kita tempatkan foldernya pada c:\xamp\htdocs\,  lalau kita kasih nama saja folder tempat penyimpanan file-file php kita dengan nama "latihan" saja. lalu kita klik SAVE.

setelah itu kita buka folder yang sudah kita simpan site tadi, lalu kita buat folder dengan nama latihan tadi di dalam folder htdocs tadi.

nah sekarang kita siap untuk memulai php kita, pertama-tama kita pilih menu file lalu new, dan kita pilih php, lalu akan keluar tampilan seperti ini










hati-hati, kalian harus teliti karena biasanya para pemula itu kurang teliti saat pertama membuka lembar kerja adobe dreamweaver ini pasti akan masuk pada lembar design, dan di situ semuanya kosong, maka mereka akan mengetik di situ sebenarnya ini salah, karena mengetik syntaxnya nanti yaitu ada dibagian code, kita klik aja tombol code disebelah tombol split, nah akan keluar syntax seperti ini:


<!DOCTYPE html PUBLIC "-//W3C//DTD XHTML 1.0 Transitional//EN" "http://www.w3.org/TR/xhtml1/DTD/xhtml1-transitional.dtd">
<html xmlns="http://www.w3.org/1999/xhtml">
<head>
<meta http-equiv="Content-Type" content="text/html; charset=utf-8" />
<title>Untitled Document</title>
</head>

<body>
</body>
</html>

jangan kaget, karena kita akan belajar dari yang paling dasar, maka kita ctrl+a saja lalu kita hapus saja.

nah sekarang kita mulai dalam belajar membuat programnya
kita coba untuk membuat program yang membedakan bilangan genap dan ganjil dalam bahasa php.
ok kita ketikkan syntax seperti di bawah ini ya :


<?php

//membuat progam untuk membedakan bilangan genap dan bilangan ganjil


echo"
<form method='POST' action=''>
NILAI ANGKA:
<input name='angka' type='text' size='5'>
<input name='cek' type='submit' value='cek angka'>
</form>
";

if($_POST['cek'])
{
$angka = $_POST [angka];
$hasil = $angka % 2;
if($hasil ==0)
{
$bilangan="GENAP";
}
else
{
$bilangan="GANJIL";
}

echo"$angka adalah bilangan $bilangan ";
}
?>


setelah kita ketikkan syntax seperti di atas kita save saja kasih nama sesuai selera kalian dan simpan di site atau di dalam folder yang sudah kita buat tadi.
setelah kita save kita tinggal lihat hasilnya, bagaimana cara melihat hasilnya ?
nah inilah fungsi program xamp tadi, kita buka saja browser kita yang pake mozila ya buka saja mozilanya, yang pake internet explorer atau google chrome atau opera mini ya dibuka saja.
lalu kita masukkan saja alamat seperti ini:
locslhost\latihan

lalu kita enter, maka akan keluar program seperti ini:

karena saya suda memasukkan anga 24 dalam box dan lalu saya pencet tombol cek angka maka keluar lah proses seperti itu,

nah untuk pertemuan kali ini kita cukupi saja ya,,sedikit tidak apa-apa namanya juga belajar,karena saya juga masih belajar, ok terima kasih.
semoga bermanfaat
salam IT untuk seluruh indonesia.


iwan safrudin (felis@melo)


No comments:

Post a Comment